Berita DPRD Provinsi Bengkulu
Komisi II DPRD Provinsi Bengkulu Bahas Strategi Peningkatan PAD saat Kunker ke Jambi
Komisi II DPRD Provinsi Bengkulu saat Kunjungan Kerja (Kunker) ke Provinsi Jambi
Penulis: Jiafni Rismawarni | Editor: Hendrik Budiman
Laporan Reporter TribunBengkulu.com, Jiafni Rismawarni
TRIBUNBENGKULU.COM, BENGKULU - Upaya peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) menjadi salah satu fokus dari Komisi II DPRD Provinsi Bengkulu.
Dalam Kunjungan Kerja (Kunker) ke Provinsi Jambi beberapa waktu lalu, komisi II DPRD Provinsi Bengkulu membahas peningkatan PAD.
Anggota DPRD Provinsi Bengkulu, Usin Abdisyah Putra Sembiring mengatakan, ini sebagai langkah dalam upaya meningkatkan PAD Bengkulu.
Untuk itu, pihaknya berkoordinasi dengan Badan Pengelolaan Keuangan Daerah (BPKD) dan Badan Pendapatan Daerah (BAPENDA) Provinsi Jambi.
"Pentingnya kerja sama antarprovinsi untuk merumuskan strategi dalam meningkatkan Pendapatan Daerah, kata Usin, Minggu (21/4/2024).
Menurutntnya, target Pendapatan Daerah di Provinsi Jambi sebesar Rp.4,8 triliun pada Tahun Anggaran 2023.
Sehingga Provinsi Bengkulu juga perlu melirik strategi dari Provinsi Jambi tersebut.
"Perlu adanya sinergi antarinstansi dan keseriusan dalam merumuskan kebijakan yang mendukung pertumbuhan ekonomi daerah," imbuhnya.
Terutama menganai komitmen untuk terus berperan aktif dalam memperjuangkan peningkatan Pendapatan Daerah Provinsi Bengkulu.
"Kolaborasi ini, diharapkan akan tercipta momentum positif bagi pembangunan ekonomi daerah dan kesejahteraan masyarakat," tukasnya.
Berita DPRD Provinsi Bengkulu
DPRD Provinsi Bengkulu
Usin Abdisyah Putra Sembiring
Komisi II DPRD Provinsi Bengkulu
| Usin Sembiring Sebut Kader Lingkungan Mampu Kurangi 3,2 Ton Sampah per Hari di Bengkulu |
|
|---|
| Respon Rohidin soal Pidato Presiden Jokowi, Rapat Paripurna HUT RI di DPRD Provinsi Bengkulu |
|
|---|
| Rekrutmen CPNS dan PPPK 2024, Ketua Komisi IV DPRD Provinsi Bengkulu Pesankan Ini |
|
|---|
| 20 BSU Ikuti Pelatihan Pengelolaan Bioflok Ikan Air Tawar, Usin Sembiring Pesankan Ini |
|
|---|
| Tingkatkan Indeks Ketahanan Pangan, Komisi II DPRD Provinsi Bengkulu ke Jawa Barat |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.