Berita Rejang Lebong

Profil Muhammad Kaka Ramadan, Pelajar Berprestasi Asal Rejang Lebong, Anak Bhabinkamtibmas

Salah satu putra anggota Polsek Selupu Rejang menoreh prestasi gemilang di bidang olahraga. Yakni Muhammad Kaka Ramadan.

Penulis: M Rizki Wahyudi | Editor: Hafi Jatun Muawiah
HO Tribunbengkulu.com
Polsek Selupu Rejang memberikan reward kepada putra anggota Bhabinkamtibmas yang berprestasi. 

Laporan Reporter TribunBengkulu.com, M. Rizki Wahyudi 

TRIBUNBENGKULU.COM, REJANG LEBONG - Salah satu putra anggota Polsek Selupu Rejang menoreh prestasi gemilang di bidang olahraga baru-baru ini. Yakni Muhammad Kaka Ramadan dengan berhasil menorehkan tiga medali emas dalam Kejuaraan Daerah Provinsi Bengkulu Raflesia Karate Open Championship 2024.

Muhammad Kaka Ramadan merupakan anak dari anggota Bhabinkamtibmas Polsek Selupu Rejang Aipda Fandhy Oktori. Sejak duduk di bangku kelas satu Sekolah Menengah Pertama (SMP), Kaka telah jatuh hati dengan beladiri karate dan menekuninya.

Semenjak itu, Kaka rutin berlatih dan mengikuti berbagai macam perlombaan. Baik dari tingkat kabupaten, provinsi hingga ke tingkat nasional. Sudah banyak prestasi yang ditorehkan oleh pelajar tersebut. Bahkan pada tahun 2023 lalu, Kaka pernah mengikuti kejuaraan karate tingkat nasional.

Sedangkan saat Kejurda Provinsi Bengkulu Raflesia Karate Open Championship 2024, Kaka meraih tiga medali emas dengan rincian Juara 1 Kata Perorangan, Juara 1 Kumite Perorangan dan Juara 1 Kumite Beregu.

Muhammad Kaka Ramadhan sendiri merupakan kelahiran tahun 2009 lalu. Kaka merupakan anak dari pasangan Aipda Fandhy Oktori dan Setia Gusti. Saat ini kaka baru saja lulus dari SMPN 1 Rejang Lebong dan melanjutkan bangku pendidikannya di SMAN 1 Rejang Lebong. Putra kedua dari pasangan tersebut bahkan memiliki cita-cita untuk menjadi anggota Polri.

Orangtua Kaka, Aipda Fandhy Oktori mengatakan sang anak memang menyukai karate karena dari kecil telah suka dengan hal-hal yang berkaitan dengan beladiri. Putranya ini memiliki cita-cita untuk menjadi anggota Polri.

Ia mengaku sangat mendukung dan mensupport kegiatan putranya. Ia berharap anaknya bisa terus maju kedepan. Ia juga berterima kasih kepada Kapolsek Selupu Rejang yang memberikan reward kepada putra tercintanya itu.

"Tentu sebagai orangtuanya, saya sangat mendukung dan mensuport anak saya, dari awal sampai sekarang selalu mendukungnya," ucap Pandi.

Atas perolehan prestasi itu, Polsek Selupu Rejang memberikan penghargaan atau reward kepada putra anggota polisi tersebut.

Kapolsek Selupu Rejang Iptu Ibnu Sina Alfarobi mengatakan pemberian tali asih tersebut merupakan kepeduliannya kepada anggota keluarga Polsek Selupu Rejang yang mempunyai prestasi dalam bidang apapun.

Untuk itu Kapolsek Selupu Rejang memberikan ucapan selamat dan semangat serta support kepada Muhammad Kaka Ramadan yang telah menorehkan dan mengharumkan nama baik orangtua dan institusi orangtuanya.

"Ini bentuk penghargaan kita, jadi kita berikan penghargaan atau reward," sampai Kapolsek.

Kapolsek juga mengatakan hal ini juga untuk memacu semangat yang lainnya. Kapolsek menginginkan seluruh putra-putri anggota Polsek Selupu Rejang dapat menorehkan prestasi.

Juga agar menjadi seseorang yang bisa membawa nama baik dan menjadi kebanggan bagi orangtua dan institusi Polri. Baik dari tingkat kabupaten, provinsi, nasional bahkan tingkat internasional. Pihaknya memastikan akan terus mensupport penuh jika ada putra putri anggotanya yang meraih prestasi dan memiliki bakat.

"Tapi yang jelas kita ucapakan terima kasih kepada seluruh personil Polsek Selupu Rejang atas kinerja dan dedikasinya selama ini,” tutup Kapolsek.

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved