Pilkada Bengkulu 2024
Cara Cek Lokasi TPS Pilkada 2024 di Provinsi Bengkulu
Adapun cara cek lokasi TPS untuk Pilkada Serentak 2024 dapat mengikuti langkah-langkah berikut ini:
TRIBUNBENGKULU.COM - Jelang H-1 pencoblosan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 di Provinsi Bengkulu, ketahui lokasi TPS tempat anda terdaftar.
Diketahui, TPS di Provinsi Bengkulu itu tersebar pada Kabupaten Bengkulu Selatan sebanyak 601 TPS, Kabupaten Rejang Lebong sejumlah 863 TPS.
Lalu di Kabupaten Bengkulu Utara terdapat 890 TPS, Kabupaten Kaur tercatat 436 TPS, Kabupaten Seluma sekitar 658 TPS, dan Kabupaten Mukomuko sebanyak 586 TPS.
Baca juga: Helmi Hasan Coblos di TPS 1 Sidomulyo Gading Cempaka Kota Bengkulu, H-1 Posko Ramai
Baca juga: Jelang Pencoblosan Pilkada 2024, Cagub Rohidin Mersyah Terdaftar di DPT TPS 10 Sadang Kota Bengkulu
Kemudian, Kabupaten Lebong tercatat 369 TPS, Kabupaten Kepahiang sekitar 551 TPS, Kabupaten Bengkulu Tengah terdapat 391 TPS, dan Kota Bengkulu sebanyak 1.252 TPS.
Cara Cek Lokasi TPS Pilkada 2024:
Adapun cara cek lokasi TPS untuk Pilkada Serentak 2024 dapat mengikuti langkah-langkah berikut ini:
1. Buka laman https://cekdptonline.kpu.go.id/
2. Masukkan 16 digit nomor NIK KTP
3. Tekan enter atau klik "Langkah 2/4"
4. Masukkan nomor WhatsApp yang aktif yang nantinya akan dikirim kode OTP dari KPU
5. Klik "Langkah 3/4"
6. Masukkan kode yang telah dikirim
7. Klik "Konfirmasi"
Setelah berhasil dikonfirmasi, muncul informasi mengenai data TPS. Pada sisi kanan, tertera nomor dan lokasi TPS.
Untuk detailnya dapat dilihat di bagian bawah memuat data ini:
Selain itu, terdapat keterangan DPT pada bagian kiri atas.
Artinya, terdaftar sebagai pemilih tetap dan wajib memakai hak suaranya pada 27 November 2024.
Bila tidak tahu lokasi TPS, dapat mengklik peta yang ada di bagian atas.
Demikian informasi daftar TPS Pilkada 2024 di Provinsi Bengkulu lengkap dengan cara cek lokasi coblos 27 November 2024.
| KPU Bengkulu Tengah Jadwalkan Pemusnahan Logistik Pilkada Tahun 2024 |
|
|---|
| Pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur Terpilih Diusulkan 6 Februari 2025, Bupati/Walikota? |
|
|---|
| Daftar 8 Pasangan Kepala Daerah di Bengkulu Ditetapkan KPU, Ada Mantan Jaksa-Adik Menteri Zulhas |
|
|---|
| KPU Tetapkan 8 Pasangan Kepala Daerah Terpilih se-Provinsi Bengkulu di Pilkada 2024, 3 Daerah Nyusul |
|
|---|
| Tanggapan KPU Provinsi Bengkulu, Pelantikan Kepala Daerah Hasil Pilkada 2024 Diundur Maret 2025 |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bengkulu/foto/bank/originals/Sosialisasi-pencoblosan-KPU-Selumaa.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.