Berita Bengkulu
Respon Harapan Cinta, Pemprov Bengkulu Rencanakan Pembangunan Stable untuk Atlet Berkuda
Pemprov Bengkulu berkoordinasi dengan KONI merencanakan pembangunan stable kuda usai Cinta DM Gubernur meminta dukungan.
Penulis: Muhammad Panji Destama Nurhadi | Editor: Ricky Jenihansen
Cinta menuturkan bahwa sejak 2022 ia aktif menekuni olahraga berkuda dan memanah.
Hobinya itu membawanya menorehkan berbagai prestasi di tingkat nasional dan internasional.
Ia pernah masuk 10 besar kompetisi internasional Liga Berkuda dan Memanah, juara 2 Horseback Archery di Language Al Kahfi, hingga juara 1 Ground Archery Muyassar Stable 2025.
Namun, di balik deretan prestasinya, Cinta menyimpan kerinduan besar: ingin bertanding dengan membawa nama Bengkulu, bukan provinsi lain.
“Saya berpikir, mengapa saya tidak membawa nama Bengkulu. Tapi di Bengkulu belum ada berkuda dan memanah,” ujar Cinta.
Ia mengaku baru berani menghubungi Helmi Hasan setelah beberapa kali unggahannya di TikTok sempat muncul di beranda sang gubernur.
“Kemarin saya habis kompetisi internasional dan masuk 10 besar. Saya memberanikan diri DM bapak, dan Alhamdulillah bapak respon saya,” katanya.
Cinta berharap dukungan Helmi Hasan bisa membuka jalan agar Bengkulu memiliki fasilitas stable dan wadah bagi para atlet berkuda.
“Siapa tahu dengan bapak respon saya, bisa membuka jalan saya membawa nama Bengkulu ke event-event selanjutnya,” ujarnya penuh harap.
Selain itu, Cinta berharap, Helmi mau membuat Pordasi dan Stable di Bengkulu.
“Siapa tahu bapak mau buka stable merah putih di Bengkulu, biar anak-anak muda bisa mengenal olahraga sunah ini,” kata Cinta menutup pesannya.
Menanggapi hal itu, Helmi Hasan langsung menelpon Cinta dalam video tersebut.
Ia memberi semangat sekaligus memastikan agar Cinta segera mendaftar Kejuaraan Nasional (Kejurnas) yang akan digelar di Bromo pada 5–8 Desember 2025.
“Gak apa, yang penting kamu segera daftar. Nanti dari KONI dan Dispora kita bantu. Pordasi-nya akan kita bentuk di Bengkulu, biar anak-anak muda Bengkulu bisa jadi atlet,” ujar Helmi Hasan.
Dalam percakapan itu, Helmi juga berinisiatif membantu pembentukan fasilitas latihan di Bengkulu.
| Ribuan Nyawa Melayang Akibat Kecelakaan, Pengendara Motor Harus Waspadai Blind Spot Kendaraan Besar |
|
|---|
| TKD Dipotong Rp347 Miliar! Penghasilan ASN dan DPRD Bengkulu Bakal Turun? |
|
|---|
| Perdana Jabat Kepala Dinsos di Bengkulu Selatan, Hen Yepi: Tantangan Baru Fokus ke Masyarakat |
|
|---|
| Jaksa Garda Desa Resmi Diluncurkan, Kepala Daerah se-Bengkulu Kompak Teken MoU |
|
|---|
| Pasca Cinta Atlet Panahan Berkuda DM Gubernur Helmi, Pemprov Bengkulu Gercep Bakal Bangun Stable |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bengkulu/foto/bank/originals/PANAHAN-BERKUDA-3447687586.jpg)