Berita Viral

Masih Ingat Kakek Tarman Kasus Dugaan Cek Palsu Rp 3 Miliar? Kini Kembali Dipanggil Polres Pacitan

Polres Pacitan kembali memanggil mbah Tarman untuk ketiga kalinya viral diduga beri cek palsu Rp 3 Miliar ke Sheila Arika, Senin (3/11/2025).

|
Editor: Yuni Astuti
Instagtram Sheila Arika
PERNIKAHAN KAKEK TARMAN - Foto Kakek Tarman dan Sheila Arika saat menikah. Polres Pacitan kembali memanggil kakek Tarman usai viral beri cek diduga palsu sebesar Rp 3 Miliar untuk mahar. Senin (3/11/2025). 

Ayub berkata pihaknya akan menindaklanjuti aduan itu dengan memeriksa para saksi, termasuk saksi ahli guna menentukan objek yang dilaporkan, yakni cek senilai Rp3 miliar.

Dia mengapresiasi respons masyarakat Pacitan mengenai berita yang sedang disorot masyarakat.

"Terima kasih atas respons dan masukan masyarakat, atas kepedulian yang berkaitan dengan berita yang ramai diperbincangkan akhir-akhir ini di Kabupaten Pacitan," katanya.

Seri Cek yang Diberikan Tarman sama dengan seri Penipuan tahun 2009

Hingga saat ini pernikahan Tarman dan Sheila Arika masih terus mendapat sorotan karena mahar sebesar Rp 3 Miliar.

Namun sayangnya mahar sebesar Rp 3 Miliar itu hanya cek dan bukan uang cash.

Dari sinilah warganet heran dengan cek yang diberikan Tarman pada sang istri Sheila Arika.

Warganet menilai jika cek yang diberikan Tarman pada Sheila Arika adalah palsu.

Namun belum lama ini, baik Tarman maupun pihak keluarga Sheila membantah tudingan jika cek Rp 3 Miliar itu palsu.

Kendati demikian belakangan beredar kabar jika nomor seri pada cek yang diberikan Tarman ke Sheila sama dengan nomor seri penipuan pada tahun 2009.

Cek senilai Rp3 miliar dengan keluaran tanggal 10 Oktober 2025 tersebut memiliki nomor seri CA 8680652.

Kertas dengan nomor serta alamat bank swasta terlihat memudar saat dipegang Mbah Tarman dan Sheila setelah merampungkan ijab kabul.

Kertas serupa nyatanya terlihat dalam unggahan blog bernama numisku.workpress.com.

Pada tahun 2010, ia menulis peringatan dengan judul 'Hati-hati Penipuan dengan Cek'.

Cek yang dilampirkan blogger tersebut mirip bahkan dengan nomor seri yang sama, yakni CA 8680652.

Halaman 3/4
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved