Kalender 2025

Kalender 2025: Tanggal 18 November Peringatan Hari Sawit Nasional, Tidak Libur Tapi Ada Long Weekend

Hari Sawit Nasional diperingati setiap 18 November sebagai penanda sejarah penanaman kelapa sawit komersial pertama di Indonesia pada tahun 1911.

Editor: Rita Lismini
Kemenag.go.id
KALENDER 2025 - Ilustrasi kalender 18 November 2025 peringatan Hari Sawit Nasional, lengkap dengan peringatan penting sepanjang bulan November. 

TRIBUNBENGKULU.COM - Menarik tanggal 18 November 2025 ternyata diperingati sebagai Hari Sawit Nasional. 

Hari Sawit Nasional diperingati setiap 18 November sebagai penanda sejarah penanaman kelapa sawit komersial pertama di Indonesia pada tahun 1911.

Momentum ini dimanfaatkan untuk mempromosikan keberlanjutan industri sawit, perbaikan regulasi, serta edukasi publik mengenai peran sawit dalam ekonomi nasional.

Selain hari Sawit Nasional tanggal 18 November juga diperingati terbentuknya Provinsi Bengkulu, tepatnya 18 November 1968.

Setiap tahun, masyarakat Bengkulu memperingati hari jadi ini dengan berbagai kegiatan budaya dan seremoni pemerintahan yang mengangkat identitas daerah.

Lantas, apakah tanggal tersebut termasuk hari libur? 

Sayangnya berdasarkan SKB 3 Menteri, tanggal tersebut bukanlah termasuk libur nasional atau cuti bersama. 

Namun kabar baiknya, ada long weekend terakhir yang bisa dinikmati di akhir tahun. 

Long Weekend Akhir Tahun

Kabar baik menanti di bulan Desember. Kalender nasional menunjukkan adanya rangkaian libur panjang menjelang perayaan Natal 2025.

Desember 2025: Libur Panjang Perayaan Natal

Sederet hari libur tersebut meliputi:

  • Kamis, 25 Desember — Hari Raya Natal
  • Jumat, 26 Desember — Cuti Bersama Natal
  • Sabtu, 27 Desember — Akhir Pekan
  • Minggu, 28 Desember — Akhir Pekan

Kombinasi empat hari libur berurutan ini memberikan kesempatan ideal untuk merencanakan liburan, mudik, atau sekadar melepas penat sebelum memasuki tahun yang baru.

Menariknya kamu akan kembali menikmati long weekend di awal tahun baru 2026. 

Long Weekend Tahun Baru 

Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved