RSKJ Soeprapto Bengkulu
RSKJ Soeprapto Bengkulu Beri Penyuluhan soal Etika Batuk, Berikut Etika Batuk yang Baik
Rumah Sakit Khusus Jiwa (RSKJ) Soeprapto Bengkulu, Senin (29/5/2023) menggelar penyuluhan terkait dengan etika ketika sedang batuk.
Penulis: Beta Misutra | Editor: Yunike Karolina
Laporan Reporter TribunBengkulu.com, Beta Misutra
TRIBUNBENGKULU.COM, BENGKULU - Rumah Sakit Khusus Jiwa (RSKJ) Soeprapto Bengkulu, Senin (29/5/2023) menggelar penyuluhan terkait dengan etika ketika sedang batuk.
Mulai dari pengertian batuk, tujuan perlunya etika batuk, dan apa saja langkah-langkah yang harus dilakukan ketika batuk.
Kegiatan penyuluhan, dilaksanakan oleh petugas dari Instalasi Kesehatan Jiwa Masyarakat (Keswamas), yang berkoordinasi dengan unit-unit yang ada di RSKJ, dalam program Promosi Kesehatan Rumah Sakit (PKRS).
Dengan pemateri kali ini adalah Ismayanti, S.Kep, Ns yang merupakan bagian dari Komite Pencegahan dan Pengendalian Infeksi (PPI) RSKJ Soeprapto Bengkulu.
Untuk peserta dalam penyuluhan tersebut mencapai puluhan peserta yang merupakan petugas, pasien, keluarga pasien dan masyarakat yang datang ke Poli Rawat Jalan RSKJ Soeprapto Provinsi Bengkulu.
"Kali ini kita menyampaikan materi tentang etika batuk, yang merupakan salah satu cara untuk pencegahan infeksi," ungkap Komite Pencegahan dan Pengendalian Infeksi (PPI) RSKJ Soeprapto Bengkulu. Ismayanti, Senin (29/5/2023).
Etika batuk adalah tata cara batuk yang baik dan benar, dengan cara menutup mulut dan hidung.
Bisa dengan menggunakan tisu atau lengan baju, sehingga bakteri tidak menyebar diudara.
Ada beberapa etika yang bisa dilakukan oleh orang yang sedang batuk, pertama yaitu dengan menutup mulut dan hidung saat batuk atau bersin menggunakan tisu atau lengan baju.
Kedua buang tisu yang dipakai untuk batuk atau bersin tersebut ke tempat sampah kuning, bila telah terkena lendir saluran pernafasan.
Terakhir cuci tangan dengan menggunakan air mengalir atau handrub setelah kontak dengan sekret.
"Mencuci tangan juga harus dilakukan dengan lima langkah, pertama gosok bagian telapak tangan, kedua gosok bagian belakang tangan, sela-sela jari, lakukan gerakan mengunci, gosok bagian dekat jempol tangan, lalu gosok dan putar bagian kuku," kata Ismayanti.
Sementara itu dijelaskan oleh Ismayanti Komite PPI sendiri adalah bagian dari RSKJ Soeprapto Bengkulu.
| RSKJ Soeprapto Provinsi Bengkulu Miliki Program Rudaba, Simak Penjelasannya |
|
|---|
| Layanan Poli Kulit RSKJ Soeprapto Provinsi Bengkulu Mulai Layani Pasien BPJS |
|
|---|
| Ada Layanan Daycare di RSKJ Soeprapto Provinsi Bengkulu, Ini Tujuan dan Manfaatnya |
|
|---|
| RSKJ Bengkulu Beri Penyuluhan Pencegahan Bunuh Diri, Kenali Ciri-ciri Beserta Penyebab |
|
|---|
| RSKJ Bengkulu Gelar Kegiatan Senam Bersama Pegawai dan Pasien, Peringati HKJS 2023 |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.