Mata Siswi SD Dicolok Tusuk Bakso
Umy Latifah Kepsek SD 236 Gresik Bakal Kembali Diperiksa Kasus Siswi Dicolok Tusuk Bakso Hingga Buta
Umy Latifah Kepala Sekolah SD 236 Gresik bakal jalani pemeriksaan tambahan terkait kasus siswi dicolok tusuk bakso hingga alami kebutaan.
Penulis: Rita Lismini | Editor: Hendrik Budiman
Diketahui, siswi SD Gresik berinisial SA (2) sempat menolak memberikan uang saat di palak hingga menyebabkan korban mendapat tindak penganiayaan.
Berdasarkan hasil pemeriksaan rumah sakit RSUD dr Soetomo Surabaya mata sebelah kanan korban alami buta permanen.
Kini Hotman Paris ikut menyoroti kasus dan mempertanyakan soal pelaku yang juga belum terungkap.
Melalui postingan Instagram pribadinya, pengacara kondang ini meminta kepada Kapolres Gresik segera bertindak.
"Halo Kapolres Gresik harap segera bertindak," tulis Hotman Paris, yang dikutip TribunBengkulu.com, 20/09/2023).
Hal itu kemudian direspon oleh Konsultan hukum 911 Hotman Paris yang ikut turun tangan membantu mengusut tuntas kasus tersebut.
"Agar segera netizen yg punya kontak keluarga korban DM saya! Hotman 911 akan bantu!," tulis Zaskiadhea_.
Diberitakan sebelumnya, orangtua korban telah melaporkan peristiwa itu ke polisi namun pihak sekolah terkesan menutupi kasus.
Untuk mengungkap kasus tersebut, kini pihak kepolisian telah membentuk tim khusus yang berjumlah 35 orang.
"Tim khusus berisi 35 orang untuk mempercepat perkara ini, karena banyak saksi diperiksa," kata Kasatreskrim Polres Gresik, AKP Aldhino Prima Wirdhan usai mendatangi rumah korban, yang dikutip dari Tribunnews.com, Rabu (20/09/2023).
"Sabtu malam sudah digelarkan perkara ini untuk meningkatkan kasus dari lidik menjadi penyidikan," sambungnya
Pihaknya juga telah mengamankan sejumlah rekaman CCTV di sekolah.
Siswi SD Gresik Putuskan Pindah Sekolah
Siswi (SA) 236 Gresik, Jawa Timur yang dicolok tusuk bakso oleh kakak kelasnya hingga alami kebutaan kini memilih untuk pindah sekolah.
Diketahui, SA sempat alami trauma dan enggan untuk melanjutkan sekolah akibat tindak penganiayaan yang ia alami di sekolahnya itu.
viral
berita viral
Umy Latifah
Kepsek SDN 236 Gresik
Jalani Pemeriksaan Tambahan
Siswi SD Gresik
Mata Siswi SD Buta
Rekaman CCTV
Mata Siswi SD Dicolok Tusuk Bakso
Kondisi Mata Siswi SD Gresik yang Dicolok Kakak Kelas Membaik, Pengacara Bawa Bukti Baru ke Polisi |
![]() |
---|
Kabar Terbaru Siswi SD di Gresik yang Buta Gegara Dicolok Tusuk Bakso Kini Bisa Melihat Jelas |
![]() |
---|
Siswi SD di Gresik Akhirnya Ungkap Sosok Kakak Kelas yang Colok Matanya dengan Tusuk Bakso |
![]() |
---|
Pemeriksaan 47 Saksi Siswi SD Gresik yang Buta, Polisi: Tidak Ada yang Tahu-Tak Ditemukan Bekas Luka |
![]() |
---|
Alasan Camat Menganti Minta Ayah Siswi SD yang Dicolok Tusuk Bakso Cabut Laporan ke Polisi |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.