Pilpres 2024
Sebut Anies - Muhaimin Pasangan Ideal, Partai NasDem Bengkulu Siap Menangkan Pilpres 2024
Pasangan bakal capres dan cawapres Koalisi Perubahan, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar atau Cak Imin telah mendaftar ke KPU RI.
Penulis: Jiafni Rismawarni | Editor: Yunike Karolina
Laporan Reporter TribunBengkulu.com, Jiafni Rismawarni
TRIBUNBENGKULU.COM, BENGKULU - Pasangan bakal Calon Presiden (Capres) dan Calon Wakil Presiden (Cawapres) Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar atau Cak Imin telah mendaftar ke KPU RI Kamis (19/10/2023).
Hal ini tentu disambut baik oleh para kader Partai NasDem di Provinsi Bengkulu selaku partai pengusung.
"Sebagai partai pengusung Anies Baswedan - Cak Imin, ini yang terbaik. Karena beliau berdua ini adalah pasangan ideal. Pasangan yang mudah senyum, tegas, kredibel, memenuhi unsur, juga diusung oleh partai-partai nasional dan agamis," kata Ketua Bappilu DPW Partai NasDem Provinsi Bengkulu Tantawi Dali.
Menurutnya, pasangan Anies Baswedan - Muhaimin, ini tidak bisa dipandang sebelah mata. Karena berdasarkan pengamatan nasional maupun internasional, keduanya manusia yang sangat tepat untuk memimpin. Juga sudah direstui oleh seluruh rakyat Indonesia.
"Tidak ada hal lain, yang diragukan, kami selaku partai pengusung tidak meragukan. Baik kemampuan kepemimpinan, perjuangan, kemampuan membangun negara, mensejahterakan rakyat, Anies Baswedan - Cak Imin adalah pasangan yang cocok dan tepat," papar Tantawi.
Ia menjelaskan apapun konsekuensinya, karena sudah daftar ke KPU dan sudah direkomendasi, juga diusung 3 partai pengusung, yakni PKS, PKB, dan NasDem. Untuk itu, pihaknya akan berjuang untuk memenangkan pasangan Anies Baswedan - Muhaimin di Pilpres 2024 nanti.
"Ya otomatis tegak lurus dengan beliau. Kita juga berharap pasangan Anies Baswedan - Cak Imin bisa menang. Dan Partai Nasdem sebagai pengusung utama, akan berjuang di grassroot untuk mengangkat harkat dan martabat Ketum Partai Nasdem, partai dan masyarakat di seluruh Bengkulu," ujar Tantawi.
Baca juga: Momen Haru Anies dan Cak Imin Saat Sungkem ke Ibundanya Sebelum Daftar Pilpres ke KPU
| 'Pelantikan Masih Lama', Pedagang di Bengkulu Sebut Belum Ada Kenaikan Penjualan Foto Presiden Baru |
|
|---|
| Pendukung Anies-Muhaimin Sumpahi Hakim MK Kena Azab, Viral Video Lawas Pendukung AMIN Usai Putusan |
|
|---|
| MK Tolak Gugatan Sengketa Pilpres, Gerindra Kota Bengkulu: Pak Prabowo Sah Jadi Presiden |
|
|---|
| Ganjar Pranowo Ternyata Bangun Rumah Baru di Sleman Selama Bertarung di Pilpres 2024 |
|
|---|
| Anies-Muhaimin Unggul di 16 Kabupaten/Kota Sumatera Barat, Real Count KPU Progres 84,77 Persen |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bengkulu/foto/bank/originals/Bapilu-DPW-Partai-Nasdem-Provinsi-Bengkulu-Tantawi-Dali.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.