Remaja di Gresik Tewas di Parit
Awal Mula Terbongkarnya Skenario Pelaku Duel Maut Tewaskan Remaja di Gresik yang Dikira Kecelakaan
Awal mula terbongkarnya skenario Fahrudin Rizki Maulana (20), pemuda di Kabupaten Gresik, Jawa Timur, dibongkar keluarga korban dan polisi.
TRIBUNBENGKULU.COM - Awal mula terbongkarnya skenario Fahrudin Rizki Maulana (20), pemuda di Kabupaten Gresik, Jawa Timur, dibongkar keluarga korban dan polisi.
Fahrudin Rizki Maulana, sebelumnya menyebutkan ADM (17) tewas karena kecelakaan, padahl remaja itu meninggal setelah dipukuli Rizki.
Kecurigaan itu muncul setelah tidak ditemukan lecet pada sepeda motor yang dikendarai ADM meski korban luka-luka di sekujur tubuh.
Fahrudin sebelumnya memang sempat merekayasa kematian korban yakni pelajar kelas 3 SMK, dengan menyebut ADM tewas karena kecelakaan.
Ia mengaku menemukan korban dalam kondisi kritis di dalam saluran air di Jalan Raya Desa Abar-abir, Kecamatan Bungah, Gresik pada Jumat (22/12/2023).
Korban sempat dilarikan ke Rumah Sakit Islam Mabarrot Bungah, kemudian dirujuk ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ibnu Sina Gresik.
Namun korban menghembuskan napas terakhir pada Sabtu (21/12/2023).
Baca juga: Alasan Pinkan Mambo Mau Dinikahi Arya Khan, Penjual Singkong yang Kasih Mahar Rp 100 Ribu
Ia pun dimakamkan di TPUU setempat pada Sabtu pukul 10.00 WIB.
Awal mula terbongkarnya skenario pelaku berasal dari kecurigaan keluarga korban, Minif Ridwan.
Ia mengaku dirinya melihat keganjilan setelah keponakannya dimakamkan.
Salah satunya adalah sepeda motor yang di kendarai korban tidak ditemukan lecet sedikitpun.
Selain itu, korban juga ditemukan dalam keadaan babak belur di dalam parit tersebut.
Kecurigaan keluarga korban pun akhirnya terjawab ketika mendapatkan video perkelahian antara korban dengan pelaku, Muh Fahrudin Rizqi Maulana (20).
Video berdurasi 44 detik itu, masuk ke ponsel keluarga.
Baca juga: Tak Terima Ditegur saat Mabuk, Pemuda Kebun Geran Kota Bengkulu Tusuk Teman Sendiri
Dari rekaman tersebut, terlihat ADM dan Muh Fahrudin Rizqi Maulana berkelahi hebat di dalam parit.
| Pemuda Gresik Rekayasa Kematian Korban Usai Duel Maut, Sebut Alami Kecelakaan dan Kritis di Parit |
|
|---|
| Rekayasa MFRM Pelaku Duel Maut Remaja di Gresik, Sebut Korban Alami Kecelakaan-Beri Santunan |
|
|---|
| Siasat MFRM Pelaku Duel Maut Remaja Dalam Parit di Gresik, Sempat Datang ke Rumah Duka Beri Santunan |
|
|---|
| Remaja di Gresik Tewas Usai Duel di Parit, Dikira Korban Kecelakaan, Pelaku Datang saat Doa Bersama |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bengkulu/foto/bank/originals/Awal-Mula-Terbongkarnya-Skenario-Pelaku-Duel-Maut-Tewaskan-Remaja-di-Gresik-yang-Dikira-Kecelakaan.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.