Pria Tewas Usai Ditangkap Polisi
Penjelasan Polisi Kasus Pria di Ketapang Tewas usai Ditangkap dan Dipulangkan dalam Kondisi Tewas
Seorang pria asal kecamatan Benua Kayong, Kabupaten Ketapang, Kalimantan Barat (Kalbar) berinisial RF ditangkap polisi dan dikembalikan ke keluarga
TRIBUNBENGKULU.COM - Seorang pria asal kecamatan Benua Kayong, Kabupaten Ketapang, Kalimantan Barat (Kalbar) berinisial RF ditangkap polisi dan dikembalikan ke keluarga dalam kondisi tewas.
RF sebelumnya ditangkap atas kasus pencurian.
RF diamankan penyidik Polsek Benua Kayong, pada Rabu (24/1/2024) sekitar pukul 22.00 WIB.
Namun saat dipulangkan kerumah RF sudah dalam kondisi tak bernyawa.
Hal tersebut membuat keluarga tak terima dan menyebut jika Rf tewas tak wajar.
Menanggapi hal tersebut Kepala Polisi Resor Ketapang AKBP Tommy Ferdian jika RF mengalami sesak napas usau melakukan pemeriksaan.
Selang beberapa jam setelah dilakukan pemeriksaan, atau Kamis pukul 03.00 WIB, RF mengalami sesak napas dan segera dibawa ke rumah sakit,” kata Tommy dalam keterangan tertulis, Jumat (26/1/2024) malam.
Dikatakan Tommy, saat menjalani perawatan di Ruang IGD Rumah Sakit Umum Daerah Agoes Djam Ketapang, RF dinyatakan meninggal dunia.
“RF meninggal saat dirawat di RSUD ketapang,” ujar Tommy.
Baca juga: Sosok Arzum Bule Austria Dulu Viral Nikahi Petugas PPSU, Kini Ungkap Kabar Cerai Alasannya Terungkap
Terkait dengan adanya dugaan penganiayaan, lanjut Tommy, Kapolda Kalbar telah menurunkan tim guna melakukan investigasi lebih mendalam.
"Kami mengucapkan turut berbela sungkawa yang sedalam dalamnya atas musibah yang menimpa keluarga almarhum dan kami menyampaikan permohonan maaf atas musibah ini,” ungkap Tommy.
Pihak Keluarga Tuntut menuntut Proses Hukum
Paman RF, Marjuki mengatakan, pihak keluarga tidak terima dengan peristiwa tersebut dan menyatakan akan menuntut ke proses hukum.
“Kami pihak keluarga akan melakukan langkah hukum,” kata Marjuki saat dihubungi melalui sambungan telepon, Jumat (26/1/2024) dikutip dari Kompas.com.
Lebih lanjut, Marjuki menduga, RF keponakannya dianiaya pihak kepolisian karena dipaksa mengaku atas sebuah tuduhan kejahatan.
Pria Tewas usai Ditangkap Polisi
Polisi
Ketapang
Ditangkap Polisi
Keluarga Tak Terima
Dipulangkan dalam Kondisi Tewas
| Kekayaan AKP Fariz Kautsar Kasat Reskrim Ketapang yang Dimutasi Imbas Warga Meninggal Usai Ditangkap |
|
|---|
| Sosok Kasatreskrim Ketapang dan Kapolsek Benua Kayong Dimutasi Imbas Warga Meninggal Usai Ditangkap |
|
|---|
| Kapolda Bentuk Timsus Tangani Kasus Warga Meninggal Usai Ditangkap, Kasat Reskrim-Kapolsek Dicopot |
|
|---|
| Kasat Reskrim, Kapolsek dan 2 Penyidik Dicopot Imbas Warga Meninggal Usai Ditangkap |
|
|---|
| Nasib 5 Anggota Polisi di Ketapang Dicopot Imbas Kasus Terduga Pencuri Dianiaya hingga Tewas |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bengkulu/foto/bank/originals/Penjelasan-Polisi-Kasus-Pria-di-Ketapang-Tewas-usai-Ditangkap-dan-Dipulangkan-dalam-Kondisi-Tewas.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.