Pembunuhan Satu Keluarga di PPU Kaltim

Tabiat JND Siswa SMK Pembunuh Satu Keluarga di Kaltim, Jarang Senyum-Suka Nonton Anime Dewasa

Dari sederet postingan dan rekam jejaknya, terkuak bahwa JND menyukai hal-hal berbau Jepang, mulai dari anime hingga kebudayaan.

Editor: Hendrik Budiman
HO TribunBengkulu.com/Istimewa
Tampang JND Pelaku Pembunuhan Satu Keluarga di Kaltim. Tabiat JND Siswa SMK Pembunuh Satu Keluarga di Kaltim, Jarang Senyum- Suka Nonton Anime Dewasa 

TRIBUNBENGKULU.COM - Terkuak tabiat  dari JND siswa SMK pelaku pembunuhan satu keluraga di Desa Babulu Laut, Kecamatan Babulu, Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) Kalimantan Timur, pada Selasa (6/1/2024).

JND dinilai memiliki hobi tak wajar yang diduga sebagai penyimpangan seksual.

Dari sederet postingan dan rekam jejaknya, terkuak bahwa JND menyukai hal-hal berbau Jepang, mulai dari anime hingga kebudayaan.

Namun ada hal yang disorot publik yakni soal genre anime kesukaan sang pelaku pembunuhan satu keluarga.

Ternyata JND gemar menonton anime bergenre dewasa.

Hal tersebut tergolong tak wajar mengingat usia JND kala menuliskan hobinya di media sosial itu masih di bawah umur.

"Hobi ngewibu sama dengerin musik Genre favorit: hentai, ecchi, romance, action, psychological," ungkap JND dalam postingan di akun Facebook-nya.

Bahkan JND juga mengungkap film kesukaannya yang ia rekomendasikan untuk khalayak, yakni anime berjudul Boku no pico.

Setelah ditelisik, ternyata anime kesukaan JND itu mengandung unsur pornografi dan penyimpangan seksual.

Selain soal film favorit, sosok JND juga disorot lantaran unggahannya.

JND rupanya pernah menuliskan curhatan tentang kematian.

Bak mendalami hobinya, JND mengaku penasaran dengan kehidupannya setelah meninggal dunia.

"Buat para wibu sejati pernah gak lu pas lagi mandangin langit eh entah setan apa yang masuk tiba-tiba lu kepikiran kayak gini (kalau gue mati gue masuk ke issekai kayak apa yah)," tulis JND di tahun 2020.

Baca juga: Muka Memelas-Mendadak Sakit, Akting JND Siswa SMK Ceritakan Kronologi Bunuh Satu Keluarga di Kaltim

Disisi lain, JND merupakan sosok yang jarang senyum hingga punya hobi tak wajar.

Salah satu kerabat korban, Randi, mengungkap tabiat JND selama ini.Randi mengatakan bahwa selama ini JND jarang senyum dan tak dekat dengan warga sekitar.

Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved