Kasus Pembunuhan Wanita Asal Jaktim

Sosok Devara Putri Caleg DPR RI Bersama Kekasihnya Otak Dibalik Pembunuhan Indriana Dewi di Bogor

Otak pelaku pembunuhan seorang perempuan caleg DPR RI dari Dapil Jabar 9, Devara Putri Prananda (DP).

|
Editor: Hendrik Budiman
HO TribunBengkulu.com/Istimewa
Kolase Foto Devara Putri saat Nyaleg (Kiri) dan Para Pelaku saat Diamankan (Kanan). Sosok Devara Putri Caleg DPR RI Bersama Kekasihnya Otak di Balik Pembunuhan Indriana Dewi di Bogor 

Dibuang ke jurang jalur Banjar-Ciamis

Kasus pembunuhan Indriana Dewi Eka Saputri wanita Asal Jaktim oleh sejoli, jasadnya 4 hari dibawa keliling Kota dan dibuang ke jurang jalur Banjar-Ciamis.

Ditreskrimum Polda Jabar, Kombes Pol Surawan mengatakan, berdasarkan hasil penyelidikan disimpulkan bahwa korban bernama Indriyana Dewi Eka Saputri, warga Cipinang Pulo, Jakarta Timur, itu korban pembunuhan.

"Korban ini memiliki pacar berinisial DT, kemudian dilakukan penangkapan DT, didapatkan keterangan bahwa pembunuhan itu dilakukan oleh DT bersama RZ dan DV," ujar Surawan, Sabtu (2/3/2024).

Menurutnya, pembunuhan itu sudah direncanakan oleh para pelaku sejak 15 Februari 2024. Adapun motifnya, karena DV cemburu terhadap korban, sehingga meminta DT untuk membunuh korban.

"Eksekusi dilakukan pada 20 Februari 2024 oleh RZ, dengan cara menjerat korban menggunakan ikat pinggang selama kurang lebih 15 menit sampai korban meninggal," katanya.

Pembunuhan itu, kata dia, dilakukan di Jalan Bukit Pelangi Sentul Bogor, di dalam mobil Avanza hitam.

Setelah korban meninggal, para pelaku membawa korban kembali ke Jakarta.

Pada 21 Februari 2024 siang, kata dia, para pelaku membawa mayat korban menuju Pangandaran, melalui tol Cirebon.

Baru pada 23 Februari 2024 siang, DT dan DV mengambil semua barang-barang milik korban, kemudian oleh RZ mayat korban dibuang ke jurang.

"Para pelaku langsung kembali ke Jakarta," ucapnya.

Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol Jules Abraham Abast menambahkan, dua tersangka DT dan RZ diberikan tindakan terhadap dan terukur karena mencoba kabur saat akan ditangkap.

"Terhadap DT dan RZ, dilakukan tindakan tegas terukur, karena pada saat penangkapan membahayakan petugas," katanya.

Skenario Maut Sejoli

Skenario maut sang pacar otaki pembunuhan Indriana Dewi Eka Saputri wanita Asal Jaktim dalam mobil sewaan dan jasad korban dibawa keliling kota selama 4 hari.

Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved