Kasus Pembunuhan Vina Cirebon
Pengakuan Anak Mantan Wakil Bupati Cirebon Dibully Usai Dituding DPO Kasus Pembunuhan Vina
Ramadanisastra anak dari mantan Wakil Bupati Cirebon, Wahyu Tjiptaningsih mengaku dibully usai dituding menjadi DPO kasus Vina.
TRIBUNBENGKULU.COM - Ramadanisastra anak dari mantan Wakil Bupati Cirebon, Wahyu Tjiptaningsih mengaku dibully usai dituding menjadi Daftar Pencarian Orang (DPO) kasus pembunuhan Vina.
Hal ini disampaikan Ramadanisastra dalam tayangan youtube tvOneNews, Rama panggilan akrabnya mengatakan bahwa usai dirinya dituding menjadi DPO banyak yang membully dirinya.
Pengakuan dari Rama pun juga dibenarkan oleh sang ibu, Wahyu Tjiptaningsih .
"Sebenarnya nama putra saya ini Ramadanipurwadisastra dan panggilannya ini Rama bukan Dani sebenernya, dan kebetulan anak saya ini memang kelahiran tahun 2004, kalua melihat dari penjelasan ibu bahwa kejadian (kasus pembunuhan Vina) terjadi di bulan Agustus tahun 2016, anak saya itu masih usia 11 tahun," ujar Wahyu Tjiptaningsih dilansir dari youtube TvOnenews, Rabu (22/5/2024).
Wahyu Tjiptaningsih mengatakan bahwa Ketika di tahun 2016 anaknya masih SD sehingga tidak mungkin anaknya termasuk anggota geng motor.
"Ini saya mendapatkan kabar ini 3 hari ke belakang ya, langsung viral memang bang Hotman menyampaikan ada anak mantan Bupati, tapi ini saya menyikapinya tapi banyak sekali netizen seperti bola liar beritanya jadi opini ini tertuju penggiringanya kepada anak saya," ungkapnya.
Wahyu juga mengatakan bahwa ada isu yang mengatakan jika dirinya akan melaporkan bang balik atas pencemaran nama baik itu tidak benar.
"Dan ada yang bilang bahwa saya ingin melaporkan balik atas pencemaran nama baik itu seseunguhnya itu tidak seperti itu, karena saya tidak memberikan kuasa kepada siapapun untuk bang Hotman Paris karena memang pernyataan bang Hotman tidak menyebutkan nama," jelasnya.
Usai tudingan yang mengatakan bahwa sang anak menjadi salah satu DPO kasus pembunuhan Vina, Ayu mengatakan hal ini sangat berdampak pada anaknya.
"Sebenarnya ini berdampak sekali kepada anak saya, karena anak saya setiap jalan dijauhi oleh temannya, di tempat umum juga sempat dikatakain bahwa kamu pembunuhnya Dani seperti itulah, jadi dibully lah ya seperti itu," ungkapnya.
Sementara itu Ramadanisastra juga mengatakan hal yang sama seperti apa yang disampaikan oleh ibunya, ia mengatakan bahwa semenjak tudingan itu dia dijauhi oleh temannya dan dibully.
"Salah satunya itu dibully dan dijauhi oleh temen-temen saya kayak setiap jalan itu pokoknya mata itu selalu tertuju pada saya, kayak saya setiap jalan keluar ada yang neriakin 'wei pembunuh', ada beberapa yang saya tanggapi ada juga yang tidak seperti itu," jelas Rama
Ditanya siapa orang yang pertama kali mengatakan bahwa dia dituding menjadi DPO kasus pembunuhan Vina, Rama mengaku tidak tahu.
"Kalau ditanya siapa yang memunculkannya itu saya tidak tahu sama sekali, tapi pada saat itu temen saya ngirimin link dari medsos baik TikTok maupun Instagram," ujarnya
Rama mengatakan bahwa dia pertama kali tahu bahwa dia dituidng menjadi DPO berdasarkan informasi dari temannya.
Baca juga: Ramadani Syahputra, Putra Wakil Bupati Cirebon Buat Pernyataan Setelah Dituding Terlibat Kasus Vina
Ramadanisastra Anak Wakil Bupati Cirebon
Kasus VINA Cirebon 2016
Terpidana Kasus Vina Cirebon
Ciri-ciri buronan kasus Vina Cirebon
Kronologi Pembunuhan Vina Cirebon
Pengakuan Anak Mantan Wakil Bupati Cirebon
Anak Mantan Wakil Bupati Cirebon Dibully
Ramadanipurwadisastra
Wahyu Tjiptaningsih
Ramadanipurwadisastra Dibully
| Babak Baru Kasus Vina Cirebon, Gadis di Bawah Umur Dirudapaksa dan Dihabisi di Jembatan Kedondongan |
|
|---|
| Potret 6 Terpidana Kasus Vina Cirebon Hadir di PN Cirebon untuk Sidang PK Dikawal Ketat |
|
|---|
| Duduk Perkara Susno Duadji Ngaku Diintimidasi Sosok Kapolres AKBP R Usai Sidang PK Saka Tatal |
|
|---|
| Nasib Apes Rivaldy Ditangkap Kasus Sajam, Dipenjara Seumur Hidup Imbas Dikaitkan Kasus Vina Cirebon |
|
|---|
| 'Tidak Usah Cari Pegi, Andi, Dani' Dede Blak-blakan Beri Kesaksian Palsu dalam Kasus Vina Cirebon |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bengkulu/foto/bank/originals/Pengakuan-Anak-Mantan-Wakil-Bupati-Cirebon-Dibully-Usai-Dituding-DPO-Kasus-Pembunuhan-Vina.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.