Tes CPNS dan PPPK di Bengkulu
552 Pendaftar CPNS di Bengkulu Tengah Tidak Lolos Administrasi, Masa Sanggah Dibuka
Pemkab Bengkulu Tengah melalui BKPSDM telah resmi mengumumkan hasil seleksi administrasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS), Kamis (19/9/2024).
Penulis: Suryadi Jaya | Editor: Yunike Karolina
Laporan Reporter TribunBengkulu.com, Suryadi Jaya
TRIBUNBENGKULU.COM, BENGKULU TENGAH - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkulu Tengah melalui Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) resmi mengumumkan hasil seleksi administrasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS), Kamis (19/9/2024).
Sebanyak 2.308 pendaftar CPNS di Kabupaten Bengkulu Tengah dinyatakan lolos seleksi administrasi.
Sementara itu, sebanyak 552 pendaftar CPNS dinyatakan tidak lolos seleksi administrasi.
Kepala BKPSDM Bengkulu Tengah, Apileslipi mengungkapkan, pengumuman hasil seleksi administrasi CPNS telah disampaikan melalui paman website https://bkpsdm.bengkulutengahkab.go.id.
"Kita sudah mengumumkan hasil seleksi administrasi CPNS, dalam pengumuman itu hanya terdata yang lolos saja, sedangkan yang tidak lolos seleksi administrasi harus dicek sendiri di akun masing-masing," ujar Apileslipi.
Kepada seluruh pendaftar yang dinyatakan tidak lolos seleksi administrasi CPNS, BKPSDM Bengkulu Tengah membuka masa sanggah sejak Jumat (20/9/2024) hingga Minggu (22/9/2024).
"Bagi peserta yang dinyatakan TMS bisa melakukan sanggahan bila merasa hasil verifikasi tidak sesuai," ungkapnya.
Nantinya pada Jumat (20/9/2024) hingga Selasa (24/9/2024), BKPSDM Bengkulu Tengah akan memasuki tahapan jawab sanggah.
"Jika seluruhnya selesai, maka akan dilakukan pengumuman kembali dari hasil masa sanggah dan dilanjutkan dengan pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD)," ucap Apileslipi.
Terkait pelaksanaan SKD, dijadwalkan pada Rabu (16/10/2024) hingga Kamis (14/11/2024) mendatang.
"Kepada seluruh peserta yang lolos seleksi administrasi CPNS, kami harap bisa langsung belajar dan jangan tergiur dengan calo-calo yang menjanjikan kelulusan. Karena murni kelulusan bergantung pada diri anda sendiri," jelas Apileslipi.
Baca juga: Seleksi CPNS Pemprov Bengkulu 2024, 509 Pelamar TMS, Bisa Ajukan Sanggah
Tes CPNS dan PPPK di Bengkulu
BKPSDM
Bengkulu Tengah
Bengkulu
Administrasi
Seleksi Administrasi CPNS 2024
Hasil Seleksi Administrasi CPNS 2024
BKPSDM Bengkulu Tengah
| Verifikasi PPPK di Rejang Lebong, Ratusan SK Segera Terbit-Ada yang Terancam Batal Dilantik |
|
|---|
| Resmi! 1.199 Honorer Bengkulu Selatan Jadi PPPK Paruh Waktu, Simak Perubahan Jadwal Pengisian DRH |
|
|---|
| 1.116 Peserta Seleksi PPPK Tahap II Pemkot Bengkulu Ikut Uji Kompetensi CAT |
|
|---|
| 17 Peserta Seleksi PPPK Tahap II Bengkulu Tengah Tidak Hadir, Dipastikan Gugur |
|
|---|
| Seleksi PPPK Tahap II Pemkab Kepahiang Bengkulu, 6 Peserta Tidak Hadir CAT |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bengkulu/foto/bank/originals/Pendaftaran-CPNS-di-Bengkulu-tengah-resmi-dibuka.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.