HUT Provinsi Bengkulu 2025

Rangkaian HUT ke-57 Provinsi Bengkulu, Ada Jalan Sehat hingga Senam Bersama

Peringatan HUT ke-57 Bengkulu digelar Sabtu (15/11) di Balai Raya Semarak dengan jalan sehat, senam, hingga aksi sosial untuk warga.

Penulis: Jiafni Rismawarni | Editor: Ricky Jenihansen
Jiafni Rismawarni/TribunBengkulu.com
HUT PROVINSI BENGKULU - HUT ke-57 Provinsi Bengkulu yang bersamaan dengan momentum Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-61 di Balai Raya Semarak, Sabtu (15/11/2025). 

Ringkasan Berita:
  1. Peringatan HUT ke-57 Provinsi Bengkulu digelar bersamaan dengan HKN ke-61 di Balai Raya Semarak.
  2. Peserta hadir mengenakan pakaian merah putih dan mengikuti jalan sehat, fun bike, senam, serta aksi sosial.
  3. Gubernur Helmi Hasan, Wakil Gubernur Mian, Forkopimda, ASN, pelajar, dan masyarakat umum ikut hadir.
  4. Helmi Hasan menegaskan kegiatan sederhana ini menunjukkan kuatnya semangat merah putih masyarakat.

 

Laporan Reporter TribunBengkulu.com, Jiafni Rismawarni

TRIBUNBENGKULU.COM, BENGKULU - Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-57 Provinsi Bengkulu yang bersamaan dengan momentum Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-61 digelar di Balai Raya Semarak, Sabtu (15/11/2025).

Seluruh peserta hadir mengenakan pakaian bernuansa merah putih.

Hal ini menambah kemeriahan kegiatan yang mengusung tema "Dengan Semangat Merah Putih Bersama Bantu Rakyat".

Acara dimulai dengan jalan sehat merah putih, fun bike, senam sehat, hingga rangkaian aksi sosial.

Sejak pagi, halaman Balai Raya Semarak sudah dipenuhi peserta yang siap mengikuti seluruh agenda.

Gubernur Bengkulu Helmi Hasan bersama istrinya, Khairunnisa Helmi, ikut mengikuti jalan sehat.

Hadir juga Wakil Gubernur Mian beserta istri, Eko Kurnia Ningsih, jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah Provinsi Bengkulu, pelajar, dan masyarakat umum.

Gubernur Helmi Hasan menegaskan bahwa walaupun rangkaian kegiatan berlangsung sederhana, antusias masyarakat menunjukkan kuatnya semangat merah putih di Bengkulu.

"Kegiatan ini bukan hanya olahraga, tetapi dorongan bersama agar masyarakat semakin terbiasa menjalani hidup sehat. Hal sederhana, namun manfaatnya besar," kata Helmi.

Sebagai informasi, HUT Provinsi Bengkulu diperingati setiap 18 November.

Tahun ini, rangkaian acara berlangsung hingga 29 November, mencakup Festival Bangun Desa, pertunjukan budaya, sidang paripurna istimewa, malam syukuran, anugerah desa wisata, dan Pasar Betaboer.

Rute jalan sehat dimulai dari Balai Raya Semarak, melintasi Jalan Jenderal A. Yani — Kebun Ros — Masjid Jamik — lalu kembali ke titik keberangkatan.

Usai mencapai garis finis, peserta melanjutkan dengan senam bersama yang dipandu instruktur.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved