Pemilu 2024

Sukseskan Pemilu 2024, Bawaslu Seluma Usulkan Dana Hibah Senilai Rp 14 Miliar

Sukseskan Pilkada, Bawaslu Usulkan Dana Hibah ke Pemkab Seluma Rp 14 Miliar

Penulis: Yayan Hartono | Editor: Hendrik Budiman
Yayan Hartono//Tribunbengkulu.com
Kepala Bappeda Kabupaten Seluma, Cahyo Duo Nenda, Jumat (28/4/2023) mengatakan, Bawaslu Kabupaten Seluma mengusulkan dana hibah sebesar Rp 14 Miliar ke Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seluma Bengkulu melalui tim anggaran pemerintah daerah (TAPD) untuk Pemilu 2024. 

Laporan Reporter Tribunbengkulu.com, Yayan Hartono

TRIBUNBENGKULU.COM, SELUMA- Badan pengawas pemilu (Bawaslu) Kabupaten Seluma mengusulkan dana hibah sebesar Rp 14 Miliar ke Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seluma Bengkulu melalui tim anggaran pemerintah daerah (TAPD) untuk Pemilu 2024.

Kepala Bappeda Seluma, Cahyo Duo Nenda mengatakan, usulan ini nantinya akan dibahas bersama TAPD untuk memutuskan besaran dana hibah ke Bawaslu dalam meyukseskan pelaksanaan Pilkada 2023 mendatang.

"Usulannya telah kami terima. Ini akan kita bahas bersama TAPD sebelum nantinya dibawa ke rapat Banggar DPRD Seluma," kata Cahyo, Jumat (28/4/2023).

Pemkab Seluma berkomitmen untuk mensukseskan jalannya Pilkada 2024 yang di rencanakan digelar pada bulan November dan sejalan dengan tema Musrenbang yang telah dilaksanakan pada 21 Maret lalu.

Baca juga: Seleksi Anggota KPU Kaur Hanya 41 Pendaftar Didominasi Incumbent dan ASN Pemda, Berikut Daftarnya

Tema tersebut yakni "Peningkatan Infrastruktur untuk mendukung peningkatan kualitas SDM dalam pembangunan ekonomi yang berkelanjutan dan terselenggaranya pemilu sebagai sarana integritas bangsa di Kabupaten Seluma".

"Dalam Musrenbang RKPD lalu kita telah masukan ke tema untuk mensukseskan pilkada ini. Namun untuk besaran, masih akan kita lakukan pembahasan," ujarya.

Dana hibah ini nanti tambahnya akan dituangkan dalam naskah perjanjian hibah daerah (NPHD).

Hibah ini nanti merupakan bentuk keseriusan Pemkab Seluma dalam mendukung dan mensukseskan jalannya Pilkada.

 

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved