Dampak Hujan Badai di Bengkulu: 21 Pohon Tumbang, 20 Rumah Rusak, 2 Orang Meninggal Dunia

Hujan badai yang melanda Bengkulu pada Senin sore (8/5/2023) mengakibatkan 21 Pohon Tumbang, 20 rumah rusak dan 2 orang meninggal dunia.

Penulis: Beta Misutra | Editor: Yunike Karolina
HO BPBD Provinsi Bengkulu
Hujan badai yang melanda Bengkulu pada Senin sore (8/5/2023) mengakibatkan 21 Pohon Tumbang, 20 rumah rusak dan 2 orang meninggal dunia. 

Laporan Reporter TribunBengkulu.com, Beta Misutra 

 

TRIBUNBENGKULU.COM, BENGKULU - Dari data sementara yang dihimpun oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Bengkulu, Selasa (14/5/2023), tercatat ada sebanyak 21 titik pohon tumbang yang telah dilaporkan kepada pihak BPBD Provinsi.

Selain itu tercatat ada 20 rumah yang rusak, baik akibat atapnya tertiup angin, maupun tertimpa ranting pohon.

Selain 20 rumah, juga ada 3 unit ruko yang atapnya terbang akibat diterjang badai.

Sedangkan untuk lapak pedagang di beberapa wilayah di Kota Bengkulu yang videonya sempat beredar, masih belum ada laporan kepada pihak BPBD Provinsi.

Sementara untuk korban jiwa, tercatat baru 2 orang ibu dan anak yang meninggal dunia dan 1 orang yang dilarikan ke rumah sakit akibat tertimpa pohon di kawasan Danau Dendam Kota Bengkulu Senin (8/5/2023) kemarin.

"Data sementara ada puluhan pohon tumbang, puluhan rumah rusak, dan 2 korban meninggal dunia akibat tertimpa pohon," ungkap Sekretaris BPBD Provinsi Bengkulu Khristian Hermansyah, Selasa (8/4/2023).

Namun dari data tersebut, baru terhimpun dari 3 kabupaten dan 1 kota yang telah melaporkan kejadian bencana pascahujan badai yang melanda Provinsi Bengkulu, Senin (8/5/2023) sore hingga malam hari kemarin.

Di antaranya yaitu dari Kabupaten Bengkulu Utara, Kabupaten Kepahiang, Kabupaten Mukomuko dan Kota Bengkulu.

Sedangkan untuk Kabupaten Rejang Lebong, Lebong, Seluma, Bengkulu Selatan, Bengkulu Tengah dan Kaur hingga berita ini ditulis, masih belum memberi laporan.

Data sementara, untuk dampak bencana terbanyak ada di Kota Bengkulu, dengan jumlah rumah yang atapnya melayang berjumlah 12 rumah dan 3 ruko.

Sedangkan untuk pohon tumbang terdapat 4 titik pohon tumbang yaitu di kawasan Jalan Danau, Jalan Raflesia, Jalan Ahmad Yani, dan Jalan Basuki Rahmat.

"Untuk Kota Bengkulu terdapat 2 orang korban meninggal dunia, dan 1 orang luka-luka," ungkap Sekretaris BPBD Provinsi Bengkulu, Khristian Hermansyah, Selasa (9/5/2023).

Selanjutnya untuk kabupaten Kepahiang, tercatat ada 4 titik pohon tumbang.

Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved