Jokowi ke Bengkulu

Presiden Jokowi ke Bengkulu, Diagendakan Resmikan Tol, Turun ke Pasar Hingga Tinjau Ruas Jalan Rusak

Upadate terbaru Jokowi batal datang ke Bengkulu, pada Selasa (17/7/2023) dan mengalami perubahan akan ke Bengkulu, pada Rabu (19/7/2023).

|
Editor: Hendrik Budiman
HO TribunBengkulu.com
Presiden Jokowi saat Pidato. Presiden Jokowi ke Bengkulu, Diagendakan Resmikan Tol, Turun ke Pasar Hingga Tinjau Ruas Jalan Rusak 

"Kita minta pembebasan lahan lapter II kepada presiden nantinya. Karena, sampai saat ini aset tersebut belum juga menjadi milik Pemkab Bengkulu Selatan," ujar Sukarni.

Jokowi Bakal Tinjau 2 Lokasi di Bengkulu Tengah

Dalam kunjungannya kali ini, Presiden Jokowi akan menyambangi seluruh kabupaten/kota yang ada di Provinsi Bengkulu. Bengkulu Tengah masuk sebagai daerah pertama yang akan dikunjungi.

Setelah menggelar rapat bersama Deputi Kepresidenan dan Sekda Provinsi Bengkulu, Sekda Bengkulu Tengah Rachmat Riyanto mengusulkan dua lokasi yang akan dikunjungi oleh Presiden Jokowi.

Dalam rapat tersebut semuanya dibahas secara rinci dan pada intinya Pemkab Bengkulu Tengah sangat siap menyambut kedatangan Presiden RI ke 7 tersebut.

"Ada dua lokasi yang tadi kita usulkan untuk dikunjungi oleh Presiden Jokowi, yaitu SMKN 2 dan Puskesmas Sri Kuncoro, tetapi kita masih menunggu jadwal resminya," ujar Rachmat, Senin (17/7/2023).

Dipilihnya SMKN 2 karena siswa di sekolah ini sudah bisa merancang atau menciptakan otomotif sendiri.

Kemudian untuk Puskesmas Sri Kuncoro karena angka stunting di wilayah kerja Puskesmas Sri Kuncoro mengalami penurunan yang signifikan jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

"Kalau untuk lokasi yang dikunjungi sudah kita sampaikan dalam rapat zoom tadi ke pemerintah pusat. Namun saat ini kita tinggal menunggu waktu pasti kapan presiden akan berkunjung ke Kabupaten Benteng, apakah pagi atau siang," jelas Rachmat.

Untuk memastikan lokasi yang akan dikunjungi Presiden Jokowi aman, pihak Pemkab Bengkulu Tengah juga sudah meninjau langsung dan melakukan persiapan di dua lokasi tersebut.

"Semoga kunjungan Presiden Jokowi ini lancar dan sukses, tentu ini sejarah dan menjadi apresiasi bagi Kabupaten Bengkulu Tengah," ungkap Rachmat.

Di Kepahiang Tinjau SMK dan Pasar

Jokowi juga diagendakan akan mengunjungi Kabupaten Kepahiang. 

Kabag Protokol Pemerintah Kabupaten Kepahiang Surta Kadodo Alam, menerangkan masih menunggu informasi lebih lanjut dari protokol kepresidenan.

“Informasi iya akan ke sini, namun kami masih menunggu informasi lebih lanjut dari pihak Protokol Kepresidenan,” ungkap Surta saat dikonfirmasi terkait rencana kunjungan Presiden Jokowi ke Kepahiang, pada Senin (17/7/2023).

Rencana kunjungan Presiden Jokowi ke Provinsi Bengkulu, selama 4 hari dimulai pada Selasa 18 Juli 2023, hingga Jumat 21 Juli 2023.

Presiden Jokowi dijadwalkan akan menghabiskan satu hari di Kabupaten Kepahiang.

“Rencana kunjungan ke Kepahiang dijadwalkan pada Kamis 20 Juli 2023. Rencana pak Jokowi akan menggunakan helikopter dari Kota Bengkulu, kami juga masih menunggu petunjuk lebih lanjut tentang rute yang akan diambil," jelas Surta. 

Selama di Kepahiang Presiden Joko Widodo dikabarkan akan mengunjungi Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 4 Kepahiang yang berlokasi di Desa Westkust, Kecamatan Kepahiang.

Presiden RI ke-7 ini, rencananya juga akan mengunjungi Pasar Kepahiang.

Mengenai kepastian lokasi yang akan didatangi presiden, pemkab masih berkoordinasi dengan pihak Protokol Kepresidenan. 

"Belum dapat dipastikan, kami nanti akan memberikan kabar lebih lanjut jika nanti sudah agenda resmi," ujar Surta. 

Pihaknya juga saat ini sedang mempersiapkan segala kebutuhan untuk menyambut kedatangan Presiden Joko Widodo ke Kabupaten Kepahiang. 

"Kami berharap tidak ada perubahan dan pak Presiden benar-benar mengunjungi Kepahiang. Untuk rute dan agenda kunjungannya, kami terus berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait,” kata Surta.

Jokowi Bakal Turun ke Pasar di Rejang Lebong

Presiden Jokowi berencana menginap semalam disalah satu hotel yang ada di Kota Curup, Kabupaten Rejang Lebong.

Kadis Kominfo Kabupaten Rejang Lebong Dodi Sahdani membenarkan rencana kedatangan Presiden Jokowi ke Rejang Lebong tersebut.

Pemkab Rejang Lebong berserta instansi terkait telah melakukan rapat koordinasi melalui zoom meeting terkait kesiapan menyambut Presiden RI di sejumlah kabupaten/kota.

Untuk agenda Presiden di Rejang Lebong akan melakukan pemantauan di pasar, fasilitas kesehatan dan pendidikan.

Selain itu, presiden akan menginap semalam di Hotel Golden Rich 88 yang ada di Kota Curup.

“Rapat persiapan tadi, benar akan ada pak Jokowi ke Curup, nginap semalam,” jelas Dodi.

Dodi sendiri memang belum bisa menyampaikan informasi lebih lanjut karena persiapan kedatangan Presiden Jokowi masih dalam proses pembahasanan lebih lanjut.

Namun yang pasti, Pemkab Rejang Lebong dan instansi terkait sedang melakukan sejumlah persiapan menyambut kedatangan presiden.

“Masih persiapan, nanti diinfokan lebih lanjut, tapi benar memang akan ada presiden ke Rejang Lebong,” ungkap Dodi. (TribunBengkulu/Tim)

Halaman 4/4
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved