Jokowi ke Bengkulu

Usai Resmikan Tol Cisumdawu, Giliran Tol Bengkulu - Taba Penanjung Bakal Diresmikan Presiden Jokowi

pada hari Kamis, 20 Juli 2023 direncanakan akan dilakukan peresmian Jalan Tol Bengkulu - Taba Penanjung. Hal ini juga diperkuat dengan penutupan semen

Penulis: Jiafni Rismawarni | Editor: Yunike Karolina
HO Tribun Bengkulu
penutupan sementara Jalan Tol Bengkulu –Taba Penanjung mulai 19 Juli 2023 pukul 22.00 WIB hingga 20 Juli 2023 pukul 18.00 WIB. 

Laporan Reporter TribunBengkulu.com, Jiafni Rismawarni 

TRIBUNBENGKULU.COM, BENGKULU - Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan, yang sering disebut Cisumdawu telah diresmikan oleh Presiden RI Jokowi Widodo. 

Besok, Kamis (19/7/2023) akan jadi giliran jalan tolnya Bengkulu yang bakal diresmikan oleh orang nomor 1 RI itu.

Berdasarkan informasi dari agenda Pemda Provinsi Bengkulu, penyambutan kedatangan presiden Jokowi bakal dilakukan pada pukul 14.00 WIB.

Kemudian, pada pukul 15.00 WIB akan dilaksanakan acara penyambutan presiden Jokowi di Hotel Mercure Bengkulu

Kemudian, pada hari Kamis, 20 Juli 2023 direncanakan akan dilakukan peresmian Jalan Tol Bengkulu - Taba Penanjung. Hal ini juga diperkuat dengan penutupan sementara jalan tol Bengkulu - Taba Penanjung mulai hari ini. 

Untuk jadwal penutupan sementara Jalan Tol Bengkulu –Taba Penanjung diberlakukan sejak 19 Juli 2023 pukul 22.00 WIB hingga 20 Juli 2023 pukul 18.00 WIB.

Atas hal ini, PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) sebagai pengelola jalan tol ini, memohon maaf atas ketidaknyamanan yang timbul. 

Untuk diketahui, saat ini tol Bengkulu- Lubuklinggau baru terealisasikan 1 seksi. Yakni jalan tol Bengkulu - Taba Pananjung, dengan panjang 17,6 Km.

Tol Bengkulu tergabung dalam Trans Sumatera yang terdiri dari delapan ruas diantaranya yaitu Ruas Sigli - Banda Aceh (74 Km), Ruas Kisaran - Indrapura (48 Km), Ruas Kuala Tanjung – Tebing Tinggi – Parapat (143 Km).

Kemudian Ruas Sp. Indralaya – Muara Enim (119 Km), Ruas Padang - Sicincin (36 Km), Ruas Pekanbaru – Pangkalan (65 km), Ruas Lubuk Linggau - Curup Bengkulu seksi Bengkulu – Taba Penanjung (17,6 Km) dan Ruas Binjai – Langsa seksi Binjai – Pangkalan Brandan (58 Km).

Sementara itu, jika dibandingkan tol Cisumdawu, jalan tol Bengkulu ini masih menunggu kelanjutan pembangunan lanjutan. 

 Untuk tol Cisumdawu ini panjangnya 61,6 km dan memiliki terowongan kembar (twin tunnel) sepanjang 472 m ini akan menghubungkan Kota Bandung dari Jalan Tol Cipularang ke Jalan Tol Cipali, sekaligus mempermudah jalur menuju Bandara Internasional Kertajati di Kabupaten Majalengka.

Baca juga: Polda Kerahkan 2.200 Personel Amankan Belasan Titik Kunjungan Presiden Jokowi di Bengkulu

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved