Pilwakot Bengkulu 2024

17 Nama Calon Walikota Bengkulu untuk Pilkada 2024 Digodok DPW dan DPP PAN

Riswan mengatakan saat ini penjaringan calon walikota dan calon walikota di PAN tengah memasuki masa krusial.

Penulis: Romi Juniandra | Editor: Yunike Karolina
HO DPD PAN Kota Bengkulu
Tim ad hoc penjaringan bacalon walikota dan wakil walikota DPD PAN Kota Bengkulu. 17 nama tengah digodok di DPW dan DPP PAN. 

Laporan Reporter TribunBengkulu.com, Romi Juniandra

TRIBUNBENGKULU.COM, BENGKULU - 17 nama calon walikota-wakil walikota Bengkulu untuk Pilkada 2024 tengah digodok di DPW dan DPP PAN.

Ketua Tim Ad Hoc Seleksi Bakal Calon Walikota dan Wakil Walikota DPD PAN Kota Bengkulu Riswan mengatakan, saat ini penjaringan calon walikota dan calon walikota di PAN tengah memasuki masa krusial.

Usai fit and proper test 17 nama pendaftar beberapa waktu lalu, tim ad hoc sudah menyerahkan nama-nama ini ke DPD PAN Kota Bengkulu, yang kemudian diteruskan ke DPW dan DPP PAN.

"Kami tim penjaringan menyerahkan nama-nama itu, dengan beberapa masukan hasil dari fit and proper test," kata Riswan kepada TribunBengkulu.com, Senin (20/5/2024).

Saat ini, 17 nama pendaftar ini, baik yang berasal dari kader internal PAN ataupun dari luar kader sedang digodok oleh DPW bersama DPP PAN.

Nantinya, hasil penggodokan oleh DPW dan DPP ini akan menghasilkan calon walikota dan calon wakil walikota yang akan diusung oleh PAN pada Pemilihan Walikota (Pilwakot) Bengkulu 2024 nanti.

"Ini proses krusialnya, sedang digodok oleh Ketua DPW dan tim bersama DPP," ujar Riswan.

Untuk koalisi sendiri, Riswan mengatakan PAN sedang fokus menyeleksi siapa yang bakal jadi calon walikota.

Nantinya, jika wakil walikota berasal dari luar partai sehingga membutuhkan koalisi, PAN disebutkan sudah menjalin komunikasi tersebut dengan beberapa partai.

"Meskipun belum bisa saya sebutkan partai apa saja nanti kemungkinan koalisi, namun komunikasinya sudah dilakukan," ungkap Riswan.

Daftar 17 nama yang mendaftar dan mengikuti fit and proper test di PAN Kota Bengkulu.

 

1. Elvi Hamidi

2. Jemy LLB

3. Yul Kamra

4. Hari Alyyanto Nurcahyo Ardi

5. Ronny PL Tobing

6. Kopli Ansori

7. Deddy Wahyudi

8. Herimanto

9. Septy Yulisnah

10. Tommy Yusriyadinata

11. Syamsu Ikhwan

12. Ana Tasia Pase

13. Fahrizal

14. Fenty Wisnuwardani

15. Alboy Novebra

16. Dediyanto

17. Teuku Zulkarnain.

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved