Pencurian Besi Jembatan

Sekda Prihatin Warga Curi Besi Jembatan Aset Milik Pemda Bengkulu Tengah

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bengkulu Tengah, Rachmat Riyanto mengaku sangat prihatin dengan adanya warga yang melakukan pencurian besi jembata

Penulis: Suryadi Jaya | Editor: Hendrik Budiman
Suryadi Jaya
Kondisi salah satu aset Pemkab Bengkulu Tengah, Jembatan Desa Penanding yang sudah hampir 50 persen besinya di curi oleh 7 orang pelaku beberapa waktu lalu. 

Laporan Reporter TribunBengkulu.com, Suryadi Jaya

 

TRIBUNBENGKULU.COM, BENGKULU TENGAH - Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bengkulu Tengah, Rachmat Riyanto mengaku sangat prihatin dengan adanya warga yang melakukan pencurian besi jembatan milik Pemkab Bengkulu Tengah beberapa waktu lalu. 

 

Menurutnya, meski jembatan tersebut tidak lagi terpakai dan terlihat terbengkalai namun jembatan tersebut masih termasuk ke dalam aset Pemkab Bengkulu Tengah

 

"Kita tentu sangat prihatin, karena ada masyarakat kita yang mencuri besi jembatan di Desa Penanding dan Alhamdulillah pelaku sudah berhasil diamankan oleh pihak kepolisian," ujar Rachmat, Kamis (27/4/2023). 

 

Terkait pengamanan aset milik Pemkab Bengkulu Tengah, Sekda mengaku pihaknya telah melakukan pengamanan sesuai aturan yang berlaku. 

 

"Terkait pengamanan aset, ada prosedur yang harus kita lewati, apalagi terkait aset ini harus hati-hati sekali, dan prosedur itu cukup panjang," ungkapnya. 

 

Pihak Pemkab Bengkulu Tengah tidak bisa langsung melakukan penghapusan aset jika aset tersebut rusak akibat bencana atau hal lain seperti kondisi jembatan Desa Penanding. 

 

"Untuk proses penghapusan aset ini prosedurnya panjang, jika nanti sudah terhapus, bisa jadi kita hibahkan ke masyarakat atau kita lelang," katanya. 

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved