Kapal Feri Terbakar di Merak Bakauheni
Kronologi Kapal Feri Terbakar di Laut Merak Bakauheni, Penumpang Teriak Panik Ada Asap Keluar
Kronologi Kapal Feri Terbakar di Laut Merak Bakauheni, Penumpang Teriak Panik Ada Asap Kelua
TRIBUNBENGKULU.COM - Peristiwa Kapal Feri Royce 1 terbakar di laut Merak tujuan Bakauheni Lampung terjadi Sabtu (6/5/2023)
Berikut kronologi Kapal Feri Terbakar yang berawal ketika kapal yang berangkat dari Pelabuhan Merak tujuan Pelabuhan Bakauheni pada pukul 13.00 WIB.
Penumpang kapal, Ujang Arif (40) bercerita bahwa kebakaran kapal Feri yang mereka naikin kemungkinan berasal dari sebuah mobil.
"Awalnya keluar asap kecil, kurang dari 10 menit langsung besar asapnya," katanya dikutip dari Tribun Banten.com di Pelabuhan Merak, Sabtu petang.
Ketika keluar asap pekat itulah kepanikan mulai terjadi antar penumpang. Mereka berteriak kebakaran.
"Kita kan di atas, itu di bawah udah keluar asap pekat. Kalau api mah enggak terlalu besar cuma asap doang tebal," ucapnya
Sekitar 30 menit setelah KMP Royce 1 terbakar, petugas baru tiba untuk memadamkan api dan mengevakuasi penumpang
"Kami kemudian dievakuasi," ujarnya.
Penumpang lain, Rili, mengaku panik saat kebakaran terjadi.
Dia pun langsung berlari ke bawah untuk menyelamatkan diri.
"Pas saya ke bawah dilarang karena ternyata ada mobil yang terbakar. Saya tidak melihat kondisi mobilnya," katanya.
Dalam video yang diunggah akun Instagram @info.banten, tampak sebuah peristiwa kapal feri terbakar yang terjadi pada hari ini, Sabtu (06/05/2023).
Kapal Feri yang terbakar adalah kapal jenis KMP Royce 1 yang Terbakar di Alur Penyebrangan Merak – Bakauheuni.
Selain itu juga tampak sebuah kapal pemadam kebakaran ukuran kecil mencoba memadamkan api yang membakar kapal feri itu.
Seluruh penumpang kapal Feri yang terbakar berhasil dievakuasi dan selamat.
| Kondisi Bus Putra Rafflesia yang Terjebak di Kapal Feri Terbakar Belum Diketahui, Fokus Penumpang |
|
|---|
| Kondisi Terkini 20 Penumpang Bus Putra Rafflesia Bengkulu yang Terjebak di Kapal Feri Terbakar |
|
|---|
| Penumpang Bus Putera Raflesia Bengkulu yang Terjebak di Kebakaran Kapal Feri Dipastikan Selamat |
|
|---|
| Kondisi Penumpang Bus Putera Raflesia Bengkulu Terjebak Kebakaran Kapal Feri di Merak |
|
|---|
| Keadaan Penumpang Kapal Feri Terbakar di Jalur Merak-Bakauheni, Ada Kapal Penyelamat |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bengkulu/foto/bank/originals/Kronologi-Kapal-feri-terbakar-di-merak-banten.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.