Pemuda di Bengkulu Kena Tusuk, Pelaku Temannya Sendiri Gegara Cekcok Mulut saat Nongkrong

Cekcok mulut saat sedang nongkrong, remaja berusia 17 tahun di Bengkulu menjadi korban penusukan oleh temannya sendiri.

Penulis: Beta Misutra | Editor: M Arif Hidayat
HO/Polsek Gading Cempaka
Pemuda di bengkulu ditusuk teman sendiri, tampak Polsek Gading Cempaka tangkap 2 pelaku pengeroyokan di kawasan Dusun Besar Kota Bengkulu 

Laporan Reporter TribunBengkulu.com, Beta Misutra 

 

TRIBUNBENGKULU.COM, BENGKULU - Peristiwa penusukan kembali terjadi di Bengkulu. Gegara cekcok mulut saat sedang nongkrong, remaja berusia 17 tahun di Bengkulu menjadi korban penusukan yang pelakunya adalah temannya sendiri.

 

Korban berinisial AF (17) merupakan warga Kelurahan Dusun Besar Kecamatan Singaran Pati Kota Bengkulu.

 

Sedangkan pelaku yang sebenarnya merupakan teman korban, yaitu TA (16) dan PA (16) remaja putus sekolah warga Kecamatan Singaran Pati Kota Bengkulu.

 

Kronologi kejadian penusukan terjadi pada tanggal 1 Mei 2023 lalu, sekitar pukul 19.30 WIB, saat itu korban bersama pelaku dan teman-temannya yang lain sedang nongkrong.

 

Saat itu awalnya mereka masih asyik ngobrol sambil nongkrong di depan rumah salah satu teman mereka.

 

Namun tiba-tiba terjadi kesalahpahaman yang menyebabkan ribut mulut antara pelaku TA dan korban AF.

 

Akibat ribut bukit tersebut akhirnya terjadilah perkelahian antara korban dan juga pelaku.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved