Kontroversi Pimpinan Ponpes Al Zaytun
Pimpinan Ponpes Al Zaytun Panji Gumilang Dilaporkan ke Polisi atas Dugaan Penistaan Agama dan UU ITE
Baru-baru ini Forum Advokat Pembela Pancasila (FAPP) melaporkan pimpinan Pondok Pesantren Al Zaytun Panji Gumilang ke Bareskrim Polri
Penulis: Kartika Aditia | Editor: M Arif Hidayat
Sosok Pak Kumis Disebut Bekingi Panji Gumilang
Sosok Pak Kumis yang disebut-sebut sebagai bekingan Panji Gumilang saat ini tengah ramai diperbincangkan.
Adapun Pak Kumis tersebt diduga kuat sebagai sosok penting yang membuat Ponpes Al Zaytun terkesan tak tersentuh sama sekali selama puluhan tahun.
Padahal, Pimpinan Ponpes Al Zaytun telah berkali-kali melakukan berbagai tindakan yang memicu kontroversi.
Lantas siapa sosok Pak Kumis yang disebut sebagai sosok penting negara hingga jadi bekingan dari Popnpes Al Zaytun, Panji gumilang?
Perbincangan soal sosok Pak Kumis Al Zaytun mencuat setelah salah satu tokoh menyinggung sosok 'bekingan' Panji Gumilang.
Hal tersebut diungkap Pendiri Yayasan Pesantren Indonesia, Imam Suprianto dalam sebuah tayangan di YouTube TV One yang berjudul 'Menguak Misteri Ajaran Menyimpang Ponpes Al Zaytun'
Dikatakan Imam Suprianto, bekingan Ponpes Al-Zaytun merupakan salah satu tokoh elite di Indonesia.
"Orang umum di elite itu sudah 'hei jangan mainin Zaytun lho, itu kan punya Pak Kumis, katanya gitu kan. Orang tahu itu siapa Pak Kumis itu," ujarnya seperti yang dikutip TribunBengkulu.com dari YouTube TVOne, Kamis (22/6/2023).
Imam mengatakan sebenrnya orang-orang sudah tahu siapa sosok yang disebut sebagai Pak Kumis tersebut.
Namun ternyata saat ini pak Kumis sudah mendelegasikan kewenangannya untuk mengurus Ponpes Al-Zaytun kepada generasi muda saat ini.
Dalam hal ini Imam juga menyebut nama Kepala staf Presiden (KSP) Moeldoko yang sekarang memiliki kaitan dengan Mahad Al-Zaytun.
"Nah sekarang, sekarang itu yang sangat dekat sekali dan punya posisi yang sangat menentukan di pemerintahan ini yaitu seorang Kepala Staf Presidenan,"
"Pak Moeldoko yang saya sendiri prihatin masih kemarin membangga-banggakan dan sebagainya. Ini Pak Moeldoko bagaimana?" lanjut Imam.
| Pemerintah Ambil Alih Ponpes Al Zaytun Pasca Penetapan Panji Gumilang Tersangka Penistaan Agama |
|
|---|
| Bareskrim Polri Gledah Ponpes Alzytun Selama 6,5 Jam, Sejumlah Barang Turut Diamankan |
|
|---|
| Kasus Penistaan Agama Panji Gumilang Semakin Meluas, Berpeluang Ada Tersangka Lain |
|
|---|
| Ponpes Al Zaytun Digeledah, Bareskrim Polri Cari Alat Bukti Terkait Penistaan Agama Panji Gumilang |
|
|---|
| Profil Panji Gumilang, Pimpinan Ponpes Al Zaytun yang Ditetapkan sebagai Tersangka Penistaan Agama |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bengkulu/foto/bank/originals/Pimpinan-Ponpes-Al-Zaytun-Panji-Gumilang-Dilaporkan-ke-Polisi-atas-Dugaan-Penistaan-Agama-dan-UU-ITE.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.