Kasus Arisan Bodong Selebgram Curup

BREAKING NEWS: Selebgram Curup Owner Arisan Bodong Diamankan Usai Bawa Kabur Uang Miliaran Rupiah

BREAKING NEWS: Selebgram Curup Owner Arisan Online Diamankan Usai Bawa Kabur Uang Miliaran Rupiah

|
Penulis: M Rizki Wahyudi | Editor: Hendrik Budiman
TribunBengkulu.com/M. Rizki Wahyudi
Kolase MA Selebgram Curup Owner Arisan Bodong. Selebgram Curup Owner Arisan Bodong Diamankan Usai Bawa Kabur Uang Miliaran Rupiah 

Setelah berita soal arisan milik MA mencuat, temannya yang merasa takut terlibat itu memilih langsung menitipkan mobil tersebut ke Mapolres Rejang Lebong.

Kasat Reskrim, Iptu Denyfita Mochtar STrK MM melalui KBO Sat Reskrim, Ipda Rudi Sampurno SH MH membenarkan informasi tersebut.

Dikatakannya, saat ini status mobil milik MA adalah titipan sementara dan bukan disita atau diamankan.

"Ya benar, tapi statusnya hanya dititipkan, kita juga belum tahu apakah mobil ini benar milik MA atau bukan,"singkat Rudi.

Orangtua Owner Pingsan

Dari informasi terhimpun, orangtua MA bahkan sempat pingsan mengetahui perkara yang melibatkan anaknya.

Dimana MA diduga melarikan uang member arisannya hingga total miliyaran rupiah. Padahal berdasarkan informasi, sudah banyak harta benda MA yang ikut habis terjual. Termasuk sertifikat tanah dan rumahnya yang telah digadaikan.

"Karena rumahnya kosong terus kita kerumah orangtuanya, dia ini kayaknya sudah tidak ada lagi di Curup," sampai salah satu korban.

Para korban meyakini MA telah meninggalkan Kota Curup dan berada diluar Provinsi Bengkulu. Saat ini para korban masih melakukan pendataan sebelum melaporkannya ke pihak berwajib akan kasus ini bisa diproses hukum.

"Masih mengumpulkan bukti-bukti, segera kita buat laporan, karena dia menghilang dan tak ada niat baik," lanjut korban arisan.

Hal ini juga dibenarkan oleh Ketua RT 8 Kelurahan Sukaraja, M Syahril. Ia mengungkapkan sejak Kamis (2/5/2024) kemarin banyak orang yang mendatanginya.

Orang-orang yang mendatanginya itu mengaku merupakan korban arisan MA. Dimana mereka bahkan menunggu didepan rumah MA yang dalam keadaan kosong.

Bahkan juga mengajak bertemu orangtua MA untuk membantu mediasi.

"Iya sejak kemarin sudah banyak yang datang, rumah itu kosong, jadi mereka mengajak saya kerumah orangtuanya," jelas Syahril.

Polisi Minta Korban Melapor

Halaman 3/4
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved