Pilbup Mukomuko 2024

Respon Renjes-Rismanaji Usai Debat Kedua Pilbup Mukomuko 2024, Singgung Kolaborasi Pemerintahan

Renjes-Rismanaji usai debat publik kedua di Pilbup Mukomuko 2024 singung soal kolaborasi pemerintahan dari tingkat desa hingga pemerintah pusat.

Panji Destama/TribunBengkulu.com
Paslon nomor urut 1 Renjes Zaetheddy-Rismanaji usai debat Pilbup Mukomuko kedua, Rabu (20/11/2024), singgung soal kolaborasi pemerintah desa hingga pemerintah pusat. 

Laporan Reporter TribunBengkulu.com, Panji Destama

TRIBUNBENGKULU.COM, MUKOMUKO - Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Mukomumo Pilkada 2024 Nomor Urut 1, Renjes Zaetheddy-Rismanaji diusung partai politik PPP, PKB dan Hanura.

Keduanya hadir dalam debat publik kedua yang diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Mukomuko di Kota Bengkulu pada Rabu malam (20/11/2024).

Mengenakan kemeja putih, dengan jaket bomber berwarna hijau army dengan kombinasi celana hitam serta menggunakan songkok dalam debat tersebut.

Usai debat publik kedua diselenggarakan Renjes-Rismanaji meluangkan waktu untuk menemui awak media dalam jumpa pers.

Renjes mengungkapan dari debat publik kedua ini, ia berpendapat masyarakat dapat menilai kecakapan seorang pemimpin dalam debat tersebut.

“Kami ingin memberikan edukasi kepada pemilih di Kabupaten Mukomuko, tentu dalam debat ini, pemilih sudah bisa melihat kecakapan dan kemampuan pemimpin dan wakilnya akan membangun Mukomuko ke depan,” ungkap Renjes usai debat publik kedua, Rabu (20/11/2024).

Lanjut Renjes, pihaknya hadir untuk membangun Kabupaten Mukomuko dengan memberikan solusi terhadap persoalan yang ada di Kabupaten Mukomuko.

Selain itu Renjes juga menyinggung kebersamaan dalam membangun Kabupaten Mukomuko kedepannya.

“Dengan hadirnya Renjes-Rismanaji, tentu akan disambut baik dengan masyarakat, kebersamaan kita dengan masyarakat Mukomuko sangat berarti untuk menentukan nasib Kabupaten Mukomuko kedepannya agar kita dapat membangun Mukomuko secara bersama-sama,” jelas Renjes.

Selain itu, Calon Wakil Bupati Mukomuko 2024, Rismanaji juga mengungkapkan, pihaknya bersama Renjes tentu akan menyinkronkan atau berkolaborasi dari pemerintahan desa hingga pemerintahan pusat.

Tujuannya, untuk mensejahterahkan desa-desa yang ada di Kabupaten Mukomuko nantinya. Ia sangat yakin dapat membantu menyelesaikan persoalan-persoalan di desa.

“Tentunya dengan kami berdua, Renjes-Rismanaji akan membangun Kabupaten Mukomuko dari tingkat desa hingga menyinkronkan dari pemerintah desa, pemerintahan kabupaten, pemerintah provinsi hingga pemerintah pusat agar sejahtera, saya sangat paham persoalan di desa,” kata Rismanaji.

Baca juga: Debat Paslon Bupati Mukomuko Pilkada Bengkulu 2024 Tuntas, KPU Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved