Berita Lebong

Viral Jejak Diduga Harimau di Lahan Pertanian Warga Desa Karang Anyar Lebong Bengkulu

Viral beredar di sosial media facebook foto-foto jejak binatang buas yang diduga milik raja hutan harimau, sejak Selasa (17/12/2024). 

Penulis: M Rizki Wahyudi | Editor: Yunike Karolina
HO TribunBengkulu.com
Viral, penampakan jejak diduga harimau di lahan pertanian warga Desa Karang Anyar Kecamatan Lebong Atas Kabupaten Lebong Provinsi Bengkulu. 

Laporan Reporter TribunBengkulu.com, M. Rizki Wahyudi 

TRIBUNBENGKULU.COM, LEBONG - Viral beredar di sosial media facebook foto-foto jejak binatang buas yang diduga milik raja hutan harimau, sejak Selasa (17/12/2024). 

Jejak tersebut berada di lahan pertanian masyarakat yang ada di Desa Karang Anyar Kecamatan Lebong Atas. 

Belum diketahui kebenaran informasi tersebut, karena saat ini Polsek Lebong Tengah dan BKSDA Seksi Konservasi Wilayah I Bengkulu masih menelusuri kebenarannya. 

Dari pantauan di akun sosial media Facebook milik Annisa Albayina TMR, jejak itu ditemukan di lahan persawahan yang ada di Desa Karang Anyar Kecamatan Lebong Atas. Postingan itu bahkan banyak dibagikan ke grup-grup masyarakat Lebong

"Di sawah kak (jejaknya)," ucap pemilik akun saat dikonfirmasi. 

Sementara itu, Kapolsek Lebong Tengah Iptu Tulus Wibowo mengaku sampai sekarang belum ada laporan terkait penemuan jejak tersebut. Sampai saat ini pihaknya tengah mencari informasi lebih lanjut. 

"Belum ada laporan, anggota masih mencari info," kata Tulus. 

Sementara itu, Kepala Seksi Konservasi Wilayah I BKSDA Bengkulu Said Jauhari juga belum mau berkomentar banyak.

BKSDA bakal memeriksa dahulu keaslian informasi yang beredar di sosial media dengan mendatangi lokasi penemuan jejak langsung untuk mengkrosceknya. 

"Belum ada kabar dari lapangan, nanti kita kroscek," ujar Said. 

Said mengimbau masyarakat untuk tidak panik dengan informasi penemuan jejak diduga harimau itu.

Meskipun begitu, ia juga mengimbau masyarakat untuk waspada saat bepergian ke kebun atau sawah. Mengingat memang ada habitat hewan buas di Kabupaten Lebong

"Jangan khawatir dan panik, tapi tetap waspada, nanti kita cek apakah benar itu jejak harimau atau bukan," imbuh Said. 

Baca juga: Jelang Nataru, Petugas Terminal Simpang Nangka Curup Rejang Lebong Rutin Cek Armada Bus

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved