Kisah Suyono Korban Angin Puting Beliung: Tak Pikirkan Nyawa yang Penting Anak Selamat

Rumah Suyono (46) warga Dusun 1 Desa Rimbo Recap, Kabupaten Rejang Lebong yang terdampak terjangan angin puting beliung, mengalami rusak parah.

Panji/TribunBengkulu.com
Suyono (46) Warga Dusun 1 Desa Rimbo Recap, Kabupaten Rejang Lebong, yang terdampak angin puting beliung, saat ditemui di rumahnya, Kamis (21/4/2022).  

Informasi terbaru, warga mulai gotong royong memperbaiki rumah mereka, pada Kamis (21/4/2022)

Kepala Desa Rimbo Recap, Ruhiyat mengatakan, saat itu dirinya dan perangkat desa sedang berada di Balai Desa.

"Kami saat itu mau pulang karena hujan deras, terdengar suara gumuruh, kami pikir gempa. Pas pulang saya mendapatkan telepon adanya angin puting beliung," kata Ruhiyat saat diwawancarai di rumah Suyono di Dusun 1, Kamis (21/4/2022).

Ruhiyat menambahkan ada 11 rumah yang terdampak angin puting beliung di Dusun 1 Desa Rimbo Recap.

"Rata-rata semua atap rumah warga rusak, 3 di antaranya rusak berat seperti rumah pak suyono ini," kata Ruhiyat

Ia menambahkan, untuk saat ini warga sudah mendapatkan bantuan berupa terpal dari Dinas Sosial, BPBD Kabupaten Rejang Lebong dan pihak Kepolisian.

"Setidaknya saat ini warga menutup sementara atapnya dengan terpal, hari ini warga bergotong royong memperbaiki atap," ujar Ruhiyat.

Lanjut Ruhiyat, adapun 3 rumah yang rusak berat ini keluarga Suyono, keluarga Suryana dan keluarga Hendri Agustian.

"Yang paling berat ini rumah Suyono terdampak angin puting beliung," ungkap Ruhiyat.

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved